"Hendy Liyanto adalah seorang trainer dan motivator yang humble serta smart, dengan gaya penyampaian yang enerjik dan lugas membawakan materi-materi, praktis membuat jalannya training menjadi menyenangkan dan menginspirasi"
Fitriansyah (Head of Regis Business School, Palembang)
"Saya melihat Hendy Liyanto adalah pembicara yang sangat dinamis dan penuh inspirasi. Potensi dan pengalamannya membuat dia mampu memotivasi dan menggugah pendengarnya"
Haryanto Kandani (Achievement Motivator dan Penulis 5 Buku Best Seller) 
"Beliau adalah seorang pembicara muda yang enerjik dan mempunya visi yang jelas. Dengan gayanya yang luwes mampu menginspirasi banyak orang"
Nanny Kurniawan (GA & CSR Manager PT Pasific Place, Jakarta)

HENDY LIYANTO - PROFILE


Seorang motivator, trainer dan coach di Indonesia dengan latar belakang di bidang ilmu bisnis dan kewirausahaan dengan gaya khas NLP (Neuro Liguistic Programming) yang berfokus pada pencapaian target sales dan marketing, pengembangan diri, public speaking dan kepemimpinan. Tersertifikasi sebagai Licensed Master Practicioner of NLP dari Dr. Richard Bandler, USA (Founder of NLP), Certified Professional Coach dari International Coaching Federation (ICF) dan Certified Train The Trainer untuk mencetak para trainer handal berikutnya. Seorang praktisi bisnis yang berhasil dan memiliki pengalaman lebih dari 18 tahun di bidang sales, marketing dan leadership.

Sampai saat ini beliau sudah berbicara di lebih dari 100.000 orang peserta dari berbagai latar belakang baik perusahaan nasional, multinasional dan organisasi pemerintahan dalam bentuk seminar dan in house training di lebih dari 30 kota besar yang ada di Indonesia.

Dengan gaya yang enerjik, humoris dan elegan ia telah berhasil memotivasi orang-orang untuk mengalami terobosan dan perubahan hidup. Penulis buku digital "Facing The I'mpossible" yang sudah di download ribuan orang. Saat ini ia sedang menulis buku pertamanya "The Champion" yang akan terbit di tahun 2022 dan memimpin lembaga pelatihan yang dikelolanya yaitu CHAMPION TRAINING & MOTIVATION.

PERMENNYA MASIH TERASA MANIS DI LIDAH

Posted under Articles on : 17/02/2015 10:03:52
Seorang lelaki tua terbaring lemah di sebuah rumah sakit. Seorang pemuda datang membesuknya setiap hari dan ia menghabiskan waktu berjam-jam bersama lelaki tua itu. Menyuapinya, membersihkan badannya dan membimbingnya berjalan-jalan di taman, lalu membantunya kembali berbaring dan baru pergi setelah merasa tenang bahwa orang tua itu sudah bisa ditinggal.

Suatu ketika perawat yang datang memberi obat dan memeriksa kondisi orang tua itu berkata, "TUHAN telah memberkahi Bapak dengan anak yang berbakti. Setiap hari ia datang untuk mengurus Bapak". Tanpa berkata lelaki tua itu memandang perawat itu sejenak, lalu memejamkan kedua matanya. Kemudian berkata dengan nada sedih, "Saya berangan-angan andai ia adalah salah seorang anakku!

comments

Garam & Telaga

Posted under Articles on : 31/01/2015 11:05:47

Ada seorang anak muda yang sedang dirundung banyak masalah. Dengan langkahnya yang gontai dan air muka yang ruwet, anak muda ini menemui seorang tua yang bijak. Pemuda itu menceritakan semua masalahnya. Pak Tua yang bijak, hanya mendengarkannya dengan seksama. Ia lalu mengambil segenggam garam dan meminta tamunya untuk mengambil segelas air. Ditaburkannya garam itu kedalam gelas, lalu diaduknya perlahan. 


“Coba, minum ini dan katakan bagaimana rasanya...

“Pahit... Pahit sekali”, jawab sang tamu, sambil meludah kesamping.

Pak Tua itu, sedikit tersenyum. Ia, lalu mengajak tamunya ini untuk berjalan ke tepi telaga di dalam hutan dekat tempat tinggalnya. Kedua orang itu berjalan berdampingan dan akhirnya sampailah mereka ke tepi telaga yang tenang itu.

comments

087822235999
hendyliyanto@gmail.com

CHAMPIONS' COMMUNITY